spr camera salinity real time

Empat hari sebelum presentasi draf tesis 2 telah disampaikan [1] yang dilanjutkan dengan slide pada malam sebelum hari-H [2].

presentation#

Presentasi Tesis 2 dilaksanakan mulai sekitar jam sembilan dan berlangsung satu jam lebih durasinya, dengan termasuk diskusi. Banyak hal menarik yang dibicarakan.

Gambar 1. Fajar Mukharom Darozat melakukan presentasi karyanya Perancangan Alat Ukur Salinitas Digital Secara Real Time Berbasis Kamera untuk Budidaya Udang Memanfaatkan Fenomena Surface Plasmon Resonance di ruang 1203.

Pengerjaan dilakukan mulai dari pemanfaatan SPR, rotasi prisma, pemrosesan citra, perhitungan pixel sebagai perwakilan intensitas, transfer data lewat Wi-Fi, serta pembuatan program yang memerintahkan alat untuk melakukan pengambilan data.

to-do#

Penguji Nina Siti Aminah dan pembimbing Irfan Dwi Aditya memberikan beberapa masukan dan gagasan untuk rencana ke depan.

  • Diagram yang menghubungkan antar bagian, seperti pengambilan data, pengolahan, dan pengiriman data sebaiknya disertakan dalam buku tesisnya. Detil rangkaian elektronik dapat dipindahkan ke lampiran.
  • Indeks bias cairan sebaiknya dibandingkan dengan alat standar seperti refraktometer untuk memastikan ciri dari larutan yang digunakan.
  • Pelat emas yang bila terlalu mahal untuk dibeli, dapat memolesnya dengan SEM yang terfasilitasi di BSC-A (info ini mungkin agak kurang akurat?).
  • Satu salinan alat akan ditinggalkan di lab instrumentasi FI sehingga dapat dilanjutkan oleh penerus yang berminat. Komunikasi lewat Zoom akan dilakukan untuk transfer pengetahuannya.
  • Permasalahan teknis pengolahan satu citra langsung dikirimkan sehingga direkam dulu semua citra (satu citra untuk satu sudut) yang membutuhkan sekitar 2 menit, dapat dianggap tidak terlalu lama bila ada sejumlah kolam yang dimonitor sehingga saat mengamati satu kolam, data kolam lain diolah, dengan demikian akan terlihat lebih baik ketimbang hanya mengamati satu kolam.
  • Bila konsentrasi garam tidak terlal sensitif untuk budidaya udang dan tidak perlu dipantau secara terus-menerus, aplikasi yang lebih penting mungkin terkait dengan kesehatan atau standar makanan. Perlu lebih jeli melihat pasar yang dapat memanfaatkannya.
  • Memanfaatkan rangkaian yang disertakan dalam laporan, terutama kendali, misalnya mengenai stepper motor untuk berbagai keperluan. Presentasi ini benar-benar menginspirasi untuk mulai belajar instrumentasi pengukuran dan kendali.

notes#

  1. Fajar Mukharom Darozat, “Perancangan Alat Ukur Salinitas Digital Secara Real Time Berbasis Kamera untuk Budidaya Udang Memanfaatkan Fenomena Surface Plasmon Resonance”, WhatsApp, 14:58, 12.8.2022, url https://osf.io/7pevq [20220816].
  2. Fajar Mukharom Darozat, “Perancangan Alat Ukur Salinitas Digital Secara Real Time Berbasis Kamera untuk Budidaya Udang Memanfaatkan Fenomena Surface Plasmon Resonance”, WhatsApp, 20:37, 15.8.2022, url https://osf.io/yx6kd [20220816].